Prabowo Minta Eropa Jadi Pemimpin Global Saat Dunia Menuju Multipolar

9 hours ago 4

LAPORAN DARI BRUSSEL

CNN Indonesia

Senin, 14 Jul 2025 04:21 WIB

Prabowo menyatakan Eropa harus senantiasa tampil sebagai pemimpin global di tengah kondisi dunia bergerak ke arah multipolar. Prabowo menyatakan Eropa harus senantiasa tampil sebagai pemimpin global di tengah kondisi dunia bergerak ke arah multipolar. (Dok. Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Brussel, CNN Indonesia --

Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan saat ini kondisi global bergerak menuju dunia yang multipolar. Ia pun menyatakan Eropa harus senantiasa tampil sebagai pemimpin dunia.

Multipolar mengacu pada keadaan atau kondisi yang memiliki lebih dari satu kutub atau pusat kekuasaan.

Prabowo menyampaikan itu dalam pertemuan dengan Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen serta Presiden Dewan Eropa António Costa di Brussel, Belgia, Minggu (13/7).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami menganggap Eropa sangatlah penting, dan kami ingin melihat Eropa yang kuat dalam memainkan peran penting dalam menjaga perdamaian dan stabilitas dunia," kata Prabowo saat bertemu dengan Presiden Dewan Eropa António Costa.

Prabowo menyampaikan saat ini kondisi global bergerak menuju dunia yang multipolar. Ia pun menyatakan bahwa Eropa harus senantiasa tampil sebagai pemimpin dunia.

"Dunia saat ini sedang bergerak menuju dunia multipolar, dan menurut saya Eropa sekali lagi harus bangkit ke posisi sebagai pemain global, pemimpin global," ujar dia.

Harapan Prabowo ke Uni Eropa itu juga disampaikan saat ia bertemu Presiden Komisi Eropa Ursula.

Ia menegaskan kemitraan dengan Uni Eropa sangatlah penting. Uni Eropa memiliki dinilai kontribusi yang besar terhadap stabilitas ekonomi dan geopolitik global. Kata Prabowo, Uni Eropa memiliki kontribusi yang besar dalam bidang sains, teknologi, dan keuangan.

"Menurut kami, Eropa masih menjadi pemimpin dalam banyak aspek kehidupan modern,"ucapnya.

(mnf/pta)

Read Entire Article
| | | |