CNN Indonesia
Kamis, 17 Jul 2025 03:00 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Dustin Poirier memutuskan bakal pensiun dari UFC. Laga lawan Max Holloway pada UFC 318, Minggu (20/7) pagi WIB jadi laga penutup dalam kariernya.
UFC 318 akan memanggungkan duel Poirier vs Holloway sebagai duel utama. Laga ini juga bakal jadi laga terakhir Poirier sebelum pensiun.
Poirier adalah salah satu petarung yang punya nama besar di UFC. Meski hanya pernah menyandang status juara interim tanpa pernah berstatus sebagai juara UFC, Poirier tetap banyak mendapatkan rasa hormat dari petarung lain.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam kiprahnya, Poirier pernah berhadapan dengan nama-nama besar di kelas ringan. Anthony Pettis, Eddie Alvarez, Max Holloway, Khabib Nurmagomedov, Conor McGregor, Charles Oliveira, Michael Chandler, hingga Islam Makhachev pernah tukar pukulan dengan dirinya.
Khusus untuk Holloway, Poirier sudah dua kali menghadapi petarung berusia 33 tahun tersebut. Dalam dua laga sebelumnya, Poirier selalu meraih kemenangan.
Laga pertama berlangsung di kelas bulu pada UFC 143 2012 lalu. Saat itu Poirier menang lewat submission.
Sedangkan pertemuan kedua ada pada 2019 dalam perebutan sabuk juara kelas interim sekaligus tiket untuk menantang Khabib. Poirier menang angka mutlak pada duel di 2019 tersebut.
Enam tahun berselang dari duel kedua dan 13 tahun berselang dari laga pertama, Poirier vs Holloway akan kembali terjadi. Laga ini jadi penutup yang manis untuk karier Poirier.
Selain duel Poirier vs Holloway, laga lain yang ada di UFC 318 adalah Paulo Costa vs Roman Kopylov dan Kevin Holland vs Daniel Rodriguez.
(ptr/sry)